Header Ads Widget

Ticker

6/recent/ticker-posts

Akar Peduli Gandeng Komunitas Sunat

SINJAI, SBO - Akar Peduli Indonesia menggelar Sunatan Gratis bagi anak yatim, dhuafa dan anak guru mengaji di Kabupaten Sinjai.


Sunatan Gratis ini dilakukan di pelataran Masjid Jabal Husna, Kompleks BPS hari ini, Ahad 30 Juni 2024 dengan menggandeng Komunitas Sunat Peduli Sinjai dan Klinik Azzahra.


Kegiatan ini merupakan kagiatan rutin setiap tahun yang dilakukan Akar Peduli Indonesia. Hal tersebut disampaikan Sekertaris Akar Peduli Indonesia, Musfira disela sela kegiatan.


Menurutnya, kegiatan ini menjadi kegiatan rutin Akar Peduli sebagai bentuk kepedulian pada anak yatim, Dhuafa dan anak guru mengaji yang  membutuhkan sunatan.


Dikatakannya, Akar Peduli, sebagai komunitas yang konsen pada kegiatan sosial ini didirikan oleh Andi Kartini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian beliau pada masyarakat khususnya kaum dhufa anak yatim guru mengaji.


Dia menambahkan, tahun lalu, bersama Klinik Azzahra melakukan sunatan sebnyak 25 anak dan tahun ini 17 anak ikut disunat.


Musfira mengatakan, terima kasihnya kepada Komunitas Sunat Peduli Sinjai dan Klinik Azzahra yang telah membantu hingga kegiatan ini terlaksana dengan baik.


Dia juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah mempercayakan kepada Komunitas Akar Peduli hingga kegiatan ini terlaksana dengan baik.


Seorang guru mengaji di Kecamatan Sinjai Utara, yang anaknya mengikuti kegiatan sunatan ini, mengatakan dirinya menyambut baik pelayanan sunatan gratis yang diberikan oleh Akar Peduli bersama Komunitas Sunat Peduli Sinjai. Ini sangat membantu meringankan ekonomi keluarganya.


"Terimakasih banyak Akar Peduli telah menghubungi dan memilih anak saya untuk ikut sunatan gratis," ucapnya. 


Warga lainnya, Rahmanita selaku  keluarga yang ponakannya disunat mengaku sangat terbantu dengan kegiatan ini.Dia mengaku mendapat informasi sunatan massal dari para relawan Akar. Dia berharap program ini bisa terus berlanjut sehingga masyarakat lain juga medapatkan manfaat yang sama. 


"Saya sangat senang sekali ponakan saya bisa ikut sunatan gratis, apalagi setelah disunat, anak anak diberi hadiah sehingga mereka juga senang," ujarnya. (*)